Rabu, 15 Juli 2015

TENTANG TOPENG BETAWI SETIA WARGA



Topeng Betawi Setia Warga adalah sanggar seni asli Betawi yang didirikan oleh H. Muhammad Bokir (almarhum). Seni Topeng Betawi adalah pertunjukkan yang menggabungkan tari, musik dan teater. Saat ini sanggar Topeng Betawi Setia Warga dipimpin oleh Sabar/Sukriya yang merupakan anak dari H. Bokir.

H. Bokir belajar Topeng Betawi dari almarhum Jiun (orang tua H. Bokir). Menurut Caswanah (cucu H. Bokir), sebelum mendirikan Topeng Betawi Setia Warga, H. Bokir ikut grup Topeng Betawi bapaknya. "Dahulu sebelum kemerdekaan, Topeng Betawi itu biasanya ngamen keliling kampung. Dengan jalan kaki, keliling ke berbagai daerah seprti Tanjung Priuk, Bogor, Depok, dan lain-lain," ungkap Caswanah atau biasa disapa Wana. 

Topeng Betawi, biasanya diawali dengan pertunjukkan tari topeng tunggal. Dalam gerakannya, seorang penari mesti bisa memainkan 3 karakter topeng. Topeng pertama dengan kelir putih disebut panji yang mewakili gerakan seorang wanita yang lemah lembut. Topeng kedua dengan warna pink disebut samba, yang mewakili karakter genitnya seorang wanita. Topeng ketiga yang berwarna merah, diberi nama jingga, mewakili karakter pria yang gagah.

 "Enggak mudah menarikan tari dengan 3 karakter, mesti dengan penjiwaan yang penuh. Saya sendiri biasa membawakan tari topeng tunggal. Untuk bisa menarikan ini, saya dididik dengan disiplin yang keras oleh almarhum engkong. Sudah disuruh nari sejak umur 4 tahun," bilang Wana yang pernah menjadi juara Festival Tari Internasional Ke-III di Carthage, Tunisia (1985). 

 Setelah topeng tunggal, biasanya dilanjutkan dengan tari-tarian, seperti tari enjot-enjotan. "Saat ini untuk tari enjot-enjotan dibawakan oleh cucu dan cicit alrmahum engkong," bilang Wana yang tahun tahun 1986-1987 menjadi Juara Pertama Lomba Tari Remaja Wilayah Jakarta Timur.

Lalu, pertunjukkan dilanjutkan dengan lipet gandes yang berisi dengan bodoran/lawak dua orang. "Saat ini lipet gandes dibawakan oleh Sabar dan Herda (cucu H. Bokir) yang berpakaian penari Betawi," ujar Wana yang juga pandai merias penganten.

Puncak acaranya dilanjutkan dengan pertunjukkan teater. "Cerita dalam topeng Betawi itu biasanya mengangkat kisah kehidupan sehari-hari. Musik yang mengiringi terdiri dari gendang, rebab, gong, kecrek dan kenong," bilang Sabar dalam sebuah acara pertunjukkan Topeng Betawi di PRJ Kemayoran, Juni 2015.Biasanya durasi pertujukkan topeng, biasanya sehabis sholat Isya sampai jam 2 pagi. (Sanggar Setia Warga)

SEKRETARIAT TOPENG BETAWI SETIA WARGA
Jl. C. RT001 RW02 No. 15
Kelurahan Dukuh, Kecamatan Kramat Jati
Jakarta Timur
Tlp. 081297795068  (Wana H. Bokir) 














SEWA KOSTUM & RIAS WAJAH



Sanggar Setia Warga juga menyewakan kostum tari, baju daerah Indonesia dan rias wajah.

Berminat? Kontak saja alamat di bawah ini:

SEKRETARIAT TOPENG BETAWI SETIA WARGA
Jl. C. RT001 RW02 No. 15
Kelurahan Dukuh, Kecamatan Kramat Jati
Jakarta Timur
Tlp. 081297795068  (Wana H. Bokir)

KERAJINAN



Sanggar Setia Warga juga membuat beragam kerajinan seperti:
Topeng Betawi dari bahan kayu, gasing, ondel-ondel dan lainnya. 

Tertarik? Silakan kontak alamat di bawah ini:
 SEKRETARIAT TOPENG BETAWI SETIA WARGA
Jl. C. RT001 RW02 No. 15
Kelurahan Dukuh, Kecamatan Kramat Jati
Jakarta Timur
Tlp. 081297795068  (Wana H. Bokir)


Proses pembuatan topeng

Gasiing kreasi Sanggar Setia Warga

KULINER BETAWI



Sanggar Setia Warga juga menarima pesanan kuliner Betawi. Kuliner Betawi yang dijual adalah sebagai berikut:

* Tape uli

* Kue Pepe

* Bugis

* Apem

* Geplak

* Dodol

* Talam Udang

* Talam Ubi

* Gabus Pucung

* Pindang Bandeng

* Pecak Ikan (Mas, Gurame)


Untuk Pemesanan Silakan Hubungi: 
SEKRETARIAT TOPENG BETAWI SETIA WARGA Jl. C. RT001 RW02 No. 15 Kelurahan Dukuh, Kecamatan Kramat Jati Jakarta Timur Tlp. 081297795068  (Wana H. Bokir)



SANGGAR TARI BETAWI SETIA WARGA: PRESTASI INTERNASIONAL



  
Selain memiliki seni pertunjukkan Topeng Betawi yang menggabungkan unsur tari, musik dan teater, Sanggar Setia Warga membawahi Sanggar Tari Betawi. Sanggar Tari Betawi ini dipimpin oleh Caswanah atau biasa disapa Wana. 


Wana merupakan cucu pertama almarhum H. Bokir, anak dari Idi Kushandi (anak pertama H. Bokir). Wana mewarisi ilmu tari dari kakeknya. "Sejak umur 4 tahun sudah biasa menari, berteater dan nyanyi lagu-lagu Betawi. Engkong kalau melatih itu keras, disipilin. Kalau mau jadi penari mesti total, jangan tanggung-tanggung," ungkap Wana.

Keahlian menari yang total ini membuahkan hasil gemilang. Berbagai penghargaan tingkat internasional pernah di raihnya. "Tahun 1985 jadi penari terbaik dalam Festival Tari Internasional di Tunisia," bilang Wana. Yang menarik di bangku SMP, ia pernah dipercaya untuk melatih tari mahasiswa Trisakti. Beragam pertunjukkan tari (dengan bendera Sanggar Tari Setia Warga) diikuti Wana. Mulai dari mancanegara, seperti Seoul (Korea), Sidney (Australia), Moscow (Rusia), Jerman dan Malaysia.

Saat ini sanggar Tari Betawi Setia Warga memiliki banyak murid yang tersebar pada beberapa tempat, seperti di Depok, Marunda, Kemang, sekolah Santo Markus (Cililitan, Jakarta Timur) dan berbagai tempat lainnya.


SEKRETARIAT TOPENG BETAWI SETIA WARGA
Jl. C. RT001 RW02 No. 15
Kelurahan Dukuh, Kecamatan Kramat Jati
Jakarta Timur
Tlp. 081297795068  (Wana H. Bokir) 


Wana, pimpinan Sanggar Tari Betawi Setia Warga

Wana, bersama anak-anak dari Sanggar Marunda
Anak didik Wana, SMP Santo Markus, sukses jadi juara 1 lomba Tari Se-Jakarta Timur.


Wana, kedua dari kanan ketika menari di daerah Blok M, Jakarta Selatan